Mutu pendidikan dapat diartikan derajat atau tingkat pendidikan, ada dua peninjauan terhadap mutu pendidikan, yaitu proses pendidikan dan hasil pendidikan.
1. Proses pendidikan adalah suatu cara pengembangan dalam pendidikan. Contoh seperti bahan ajar (kognitif, afektif, dan psikomotorik), metode pengajaran, sarana dan prasana, dukungan administrasi, dan sumber daya lainnya.
2. Hasil pendidikan adalah prestasi yang dicapai dalam kurun waktu tertentu. Dengan adanya evaluasi ini dapat diketahui mutu pendidikan yang selama ini diterapkan.
Pendidikan sangatlah penting bagi semua orang karena perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin pesat. Oleh karena itu, harus adanya bekal pendidikan untuk dapat berpartisipasi dalam persaingan global ini.
Dalam mengembangkan mutu pendidikan ini, Peningkatan yg harus dilakukan diantaranya meningkatkan infrastruktur, tenaga pendidik, dan perlunya kesadaran semua pihak. Masih banyak bangunan yang sudah tidak layak untuk digunakan, menyeimbangkan bangunan di setiap daerah. Tenaga pendidik mempunyai peranan penting dalam pendidikan, oleh karena itu dibutuhkan tenaga pendidik yang lebih handal dalam mengambil peran sebagai pengajar. Infrastruktur dan tenaga pendidik sudah terpenuhi tetapi pihak-pihak yang terkait dalam pendidikan masih kurang kesadarannya, hal itu dapat mengakibatkan kurang berhasilnya peningkatan mutu pendidikan. Hal lain yang dapat dilakukan untuk menunjang peningkatan mutu pendidikan adalah dengan memberikan motivasi kepada anak dan orangtua tentang pentingnya pendidikan dalam menghadapi persaingan global di era sekarang ini, sehingga diharapkan tumbuhnya kesadaran agar dapat meningkatkan mutu pendidikan.